NUNUKAN, Maqnaia – Bupati Nunukan, Hj. Asmin Laura Hafid, memberikan bingkisan sembako kepada para pasien di RSUD Nunukan dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Kesehatan Nasional (HKN) ke-60, pada Selasa (12/11/2024).
Bupati Laura terlihat menyapa pasien satu per satu, menanyakan kondisi kesehatan mereka, dan memberikan bantuan sembako sebagai bentuk perhatian. “Bagaimana kondisinya om, lagi sakit apa? Ini ada sedikit bantuan sembako, semoga lekas sembuh,” ungkap Bupati Laura sambil menghampiri pasien.
Dalam upacara peringatan HKN yang digelar di halaman RSUD Nunukan, Bupati Laura membacakan sambutan Menteri Kesehatan, Budi G. Sadikin. Dalam sambutannya, Bupati Laura menekankan pentingnya kesehatan dalam mencapai target Indonesia Sehat pada 2045, tepat 100 tahun usia bangsa Indonesia. “Syarat utama untuk mencapai target tersebut adalah manusia Indonesia yang sehat dan cerdas, dan itu hanya bisa tercapai dengan kerjasama dari semua pihak,” jelasnya.
Bupati Laura juga mengingatkan pentingnya Undang-Undang Kesehatan Nomor 17 Tahun 2023, yang kini sedang difinalisasi dengan Rencana Induk Bidang Kesehatan (RIBK) sebagai panduan pembangunan kesehatan di seluruh Indonesia. “Pemerintah pusat tidak bisa bekerja sendiri, hanya dengan sinergi antara pemerintah pusat, daerah, dan seluruh masyarakat, kita bisa mewujudkan transformasi kesehatan yang lebih baik,” tambahnya.
Bupati Laura juga menyoroti tiga program prioritas kesehatan yang ditekankan oleh Presiden, yaitu pemeriksaan kesehatan gratis, penurunan kasus TB, dan pembangunan rumah sakit berkualitas di daerah terpencil. Ia berharap seluruh jajaran kesehatan berkontribusi maksimal terhadap pencapaian program ini.
Selain itu, Bupati Laura mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua tenaga kesehatan, LSM, swasta, media, akademisi, serta pejabat pemerintah yang telah berjuang bersama dalam membangun sektor kesehatan di Indonesia. “Saya mengajak masyarakat untuk terus mengutamakan kesehatan, mulai dari diri sendiri, keluarga, hingga lingkungan sekitar,” katanya.
Setelah memimpin upacara, Bupati Laura menerima penghargaan UHC Award dari BPJS atas pencapaian kepesertaan BPJS warga Kabupaten Nunukan yang mencapai 95%. Ia juga menyerahkan beberapa penghargaan, termasuk penghargaan kepada dr. Hj. Irmawati, Sp.M., M.Kes, sebagai dokter teladan terbaik tingkat nasional 2024. Selain itu, penghargaan diberikan kepada tim percepatan penurunan stunting (TPPS) Kecamatan, Desa, Posyandu, Lembaga, dan Mitra CSR yang berpartisipasi aktif dalam program penurunan stunting. Pada 2023, prevalensi stunting di Kabupaten Nunukan berhasil turun menjadi 15,7%, dan pada September 2024 tercatat 13,4%. (Teks/Foto/Edit: Ilo/Ilo/Tus)